Advetorial
Hadapi Lomba Adipura, Dinas Lingkungan Hidup Bagikan 10 Ribu Bibit Pohon
MCB.COM (Kota Gorontalo) – Untuk menuju kota Hijau, Dinas Lingkungan Hidup Kota Gorontalo membagikan sebanyak 10 ribu bibit pohon kepada 50 Kelurahan se-Kota Gorontalo. Pada awak media, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Gorontalo Junaedi Kiayi Demak mengatakan, 50 Kelurahan tersebut akan diikutkan pada lomba inovasi kelurahan, termasuk lomba Adipura tingkat kelurahan tahun 2017.
“Untuk penanaman, spot sementara untuk kecamatan Kota Timur terdapat dua Kelurahan, yakni Kelurahan Ipilo, sebagian Kelurahan Tamalate, dan Kelurahan Padebuolo,” ucapnya.
Olehnya Junaedi mengharapkan, pemberian bibit pohon diharapkan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya. Diminta para lurah dan camat dapat berpartisipasi mensukseskan program menuju kota hijau tahun 2019, serta bebas sampah tahun 2020.
“Semakin banyak yang dimanfaatkan, maka keberadaan ruang terbuka hijau di Kota Gorontalo semakin hari semakin bertambah,” tandasnya.* (01/02-Bayu)
You must be logged in to post a comment Login