Gorontalo

Integritas Siswa Penting Hadapi UNBK

Posted on

MCB.Com (KOTA GORONTALO) – Setelah SMK, kini giliran SMA/MA di Gorontalo melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2017. Di hari pertama UNBK, Pemerintah Provinsi Gorontalo meninjau langsung sejumlah sekolah yang menyelenggarakan ujian, salah satunya di SMA Negeri 1 Kota Gorontalo.

Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Winarni Monoarfa menyampaikan kepada siswa siswi peserta ujian, agar fokus dan berkonsentrasi penuh menjawab soal soal dengan benar. Menurut Sekda, ujian akhir merupakan masa semua pelajaran selama tiga tahun dievaluasi sehingga menjadi bekal bagi siswa siswi untuk melanjutkan ke jenjang lebih tinggi.

“Khusus untuk anak-anakku, perhatikan panduan-panduan di dalam bekerja. Tidak usah terburu-buru  bekerja, yang paling penting adalah bagaimana kita mengisi dan lain-lain. Ikuti petunjuknya. Bekerjalah dengan penuh integritas, karena ini akan menentukan masa depanmu, untuk masuk ke perguruan tinggi,” kata Winarni.

Walikota Gorontalo Marten Taha 

Hal yang sama juga disampaikan Walikota Gorontalo Marten Taha. Menurutnya, Ujian Nasional Berbasis Komputer ditempuh untuk menjamin kejujuran dan integritas peserta ujian.

“Yang perlu diharapkan, bahwa tingkat integritas pelaksanaan ujian. Integritas ini kita pertahankan. Provinsi Gorontalo di tingkat nasional itu urutan ke 8. Tapi secara nasional, Kota Gorontalo menduduki peringkat ke 3, integritas atau kejujuran dalam pelaksanaan ujian,” jelas Marten..

Jadi kata Marten, walaupun lulus 100 persen, tapi tingkat integritasnya rendah, maka belum menjamin ujian ini berlangsung dengan baik. “Alhamdulilah, pada saat itu, tingkat kelulusan dan tingkat integritasnya juga tinggi,” tandasnya. (01/Ferd)

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Cancel reply

Most Popular

Exit mobile version