Gorontalo
Pemerintah Siap Bangun Kembali Shoping Center Limboto
MCB.Com (Limboto) – Niat awal untuk kembali menata keberadaan Shopping Center Limboto akhirnya bakal segera dilakukan. Pasca peristiwa kebakaran beberapa waktu lalu, Bupati Nelson Pomalingo berkeinginan membangun kembali Shoping Center tersebut secara maksimal. Alhasil pembangunannya nanti akan memiliki nilai artistik dengan sentuhan Budaya lokal berbentuk ‘Pahangga’.
Bagi Bupati nilai seni ini yang Juga harus ditonjolkan, karena Kabupaten Gorontalo sangat menjunjung nilai nilai budaya. Sebab keberadaan Shoping Center sendiri nantinya akan menjadi pusat wisata Budaya perbelanjaan sehingga menjadi satu kesatuan dengan pusat wisata lainnya, seperti Menara Limboto dan Taman Budaya sendiri.
“Shoping ini ikon kota Limboto, yang Juga merupakan kota tua kedua selain Kota Gorontalo. Dan ingat, Shoping ini 35 tahun lalu dibangun oleh tokoh visioner kabupaten, Alm. Martin Liputo. Tentu ada Cita-cita yang besar dibenak beliau kala itu, bagaiamana Kota Limboto ini lebih Dikenal masyarakat, dan Saya sangat memahami semangat pembangunan itu,” tegas Bupati.
Apalagi dengan adanya Shoping Center kala itu, tercatat ada 2 pusat perbelanjaan Shoping Center dahulu masih bersama Sulut, “Ya, Ada pasar Bersehati-Manado. Dan Kabgor Shopping Limboto. Sehingga aset ini harus dibangun kembali Dan dijaga sebagai ikon Kota Limboto, Shoping Center Limboto,” tukas Bupati.
Oleh sebab itu, ini harus didorong. Pembangunan kembali keberadaan Shoping Center ini harus segera didorong, sebab dengan melihat Pertumbuhan Ekonomi dalam kegiatan belanja yang terus berkembang, jumlah pedagang yang Juga terus bertambah, PAD kita juga terus meningkat. Sehingga Hari ini adalah momentnya. “Dengan peristiwa kebakaran kemarin, maka ini Kita tidak mungkin biarkan. Shoping Center harus dibangun kembali,” Papar Bupati.
Bagi Bupati, Kabgor dengan jumlah penduduk cukup besar, maka pasti sistem pembelanjaannya Juga besar, sehingga ekonomi jalan, PAD berkembng, belum ditopang dengan destinasi wisata yang Ada, maka semuanya untuk Kabupaten Gorontalo kedepan.(Olu/Humas)
You must be logged in to post a comment Login