Gorontalo

Seorang Polisi Di Gorontalo Diduga Terlibat Kasus Narkoba

Posted on

MCB.Com (Gorontalo) – Kepolisian Resort Gorontalo Kota benarkan adanya anggota Polisi Kabupaten Bone Bolango terlibat kasus narkoba. Hal ini disampaikan oleh Kasat Narkoba Polres Gorontalo Kota, AKP Sutrisno ke sejumlah awak media.

Menurutnya, pada Minggu (6/7/2019) telah mengamankan 9 orang dari 2 TKP yang diduga melakukan penyalahgunaan peredaran narkoba jenis sabu dan ganja.

“Saat pesta sabu di Kelurahan Biau, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo kami mengamankan 5 orang untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” ujar Sutrisno, Rabu (10/7/2019).

Kata Sutrisno, di Kelurahan Wongkaditi, Kecamatan Kota Utara kami amankan 4 orang untuk diperiksa lebih lanjut dengan barang bukti 1 paket sabu dan alat hisapnya serta 1 paket ganja.

“Empat orang itu salah satunya anggota Polisi Polres Bone Bolango yang sebentar lagi akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tuturnya.

Surisno menambahkan, oknum polisi tersebut mendapatkan narkoba dari seseorang yang berada dalam lapas.

“Bagaimana cara mendapatkanya itu, masih kita selidiki. Aakah dia sebagai kurir pengedar atau pemakai, nanti kita sampaikan lagi ke media,” ungkapnya.

Sutrisno menegaskan, siapapun dia jika terbukti menggunakan atau memiliki barang narkotika, maka akan kami proses.

“Kita juga masih menunggu hasili tim medis atau BPOM tuntuk membuktikan 9 orang tersebut,” pungkasya.(Yusran/01)

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Cancel reply

Most Popular

Exit mobile version