Gorontalo

Beringin Muda Minta RH Tidak Menunggu IR

MediaCerdasBangsa.Com (Gorontalo) – DORONGAN agar Rusli Habibie (RH) segera menentukan sikap terhadap pasangan wakil gubernur semakin gencar disuarakan Beringin Muda Gorontalo. RH diminta untuk tidak menunggu Idris Rahim (IR) sebagai calon wakilnya. Hal tersebut terungkap pada diskusi mingguan yang digelar di warung kopi Nusantara (14/4) Kota Gorontalo.

Tema yang diangkat pada diskusi itu diberi judul, “Golkar-Golkar, Mungkinkah..?” yang dihadiri para pembicara, Wakil Bupati Boalemo—Lahamudin Hambali, Wakil Walikota Gorontalo—Charles Budi Doku, Rustam Akili, Maman Djakaria, dan pengamat muda politik—Punco Tanipu.

Ketua Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Provinsi Gorontalo, Maman Djakaria mengatakan, sebaiknya RH segera menentukan sikapnya dan tidak harus menunggu Idris Rahim. Masih banyak kader muda Golkar yang dijadikan wakil gubernur, seperti Rustam Akili dan Budi doku.

Wakil Ketua DPD Golkar Provinsi Gorontalo ini begitu yakin jika RH berpasangan dengan kader Golkar sendiri, pasti menang. Menurut pria yang cukup vokal ini, Golkar memiliki modal besar untuk meraih kemenangan, dan Golkar tidak harus berkoalisi dengan partai lain, sebab sudah memenuhi syarat untuk mengusung pasangan sendiri. Perolehan 12 kursi di DPRD Provinsi Gorontalo telah mengelebihi persyaratan.

MAMAN

Ketua AMPI Provinsi Gorontalo, Maman Djakaria SH

Seperti diungkapkan Maman Djakaria kepada MediaCerdasBangsa.Com sebelumnya, kemenangan NKRI periode lalu, konstribusi perolehan suara yang disumbang Idris Rahim berdasarkan hasil survei hanya berkisar dua persen. Makanya Maman minta agar RH segera menentukan sikap dari internal Golkar sendiri.

Sementara Rusli Habibie dihubungi terpisah MediaCerdasBangsa.Com, masih belum bersedia menentukan sikap. Alasannya, masih menunggu hasil survei. “Saya masih menunggu hasil survei,” jawab Rusli singkat. ** (02)

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

The Latest News

To Top