MCB.Com (Gorontalo) – Alhamdulillah, akhirnya para guru dan siswa-siswi di SDN 23 Wonosari, Kabupaten Bolaemo sangat bergembira. Betapa tidak, keinginan mereka untuk menempati kelas yang sedang direnofasi oleh TNI melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 102, akhirnya tercapai.
Wajah berseri bertanda kegembiraan terlihat dari para guru dan para siswa ketika melihat ruang kelas mereka sudah selesai. Hal ini berkat Satgas TMMD yang memacu pekerjaan tiga ruang kelas yang akhirnya selesai 100 persen, yakni ruang kelas IV, V dan VI.
Kegembiraan itu terlihat pula ketika mereka sedang duduk di depan kelas, menikmati kilapnya lantai kelas yang telah ditegel. Sambil bersenda gurau, mereka tetap berusaha menjaga kebersihan lingkungan kelas.
Hafila Aputale, siswa kelas IV ini mengaku lebih bersemangat lagi belajar melihat kondisi runag kelasnya tidak seperti dulu yang penuh dengan debu akibat lantai ruangan rusak parah.
“Iya, saya senang sekali. Apalagi kelas saya sudah bagus, tidak seperti dulu, banyak abunya. Saya pun akan lebih semangat belajar kalau kondisi kelas seperti ini,” ungkapnya dengan polos.
Sementara itu, Masrin Polimengo yang juga guru di sekolah tersebut menjelaskan, keberadaa kelas saat ini sudah lebih mendingan dari sebelumnya. Kalau dulunya memang proses mengajar selalu terganggu akibat debu dimana-mana lantaran lantainya rusak parah.
“Ini sudah bagus sekali, sampai-sampai kita saja duduk melantai di depan kelas saat jam pulang sekolah. Kalau yang dulu kita tidak bisa lakukan seperti saat ini, semua berkat kerja keras dari bapak-bapak TNI telah memperbaiki ruang kelas kami,” tandasnya.(01/02/Tim)
