MCB.Com (Gorontalo) – Maret 2018 mendatang, Pengurus Kerukunan Keluarga Kawanua (K3) Gorontalo akan dilantik oleh Ketua K3 Pusat, Ronni Sompie. Sebelum dlantik para pengurus menggelar pertemuan.
Ketua K3 Gorontalo, Kompol Berti Runtukahu dalam pertemuan tersebut mengatakan, terbentuknya organisasi kekeluargaan atau K3 merupakan salah satu wadah bagi masyarakat kawanua di perantauan untuk tempat berhimpun, berpendapat, berkarya, dan berinteraksi.
Selama ini belum ada pengurus K3 Gorontalo yang dibentuk, padahal Gorontalo hanya berbatasan dengan sulwesi utara. Untuk itu sejumlah warga kawanua di Gorontalo mulai serius mengumpulkan warganya sebagai ajang silahturahmi sesama perantau dari Sulawesi Utara yang berada di luar daerah—khususnya Gorontalo.
“Kegiatan rapat dikhususkan untuk pelantikan K3 Gorontalo yang melantik Pak Irjen Rony Sompie,” ujar Berti Runtukahu.
Berti menambahkan, pihaknya ingin warga kawanua di Gorontalo bersatu dalam perkumpulan Kerukunan Keluarga Kawanua dalam rangka menjalin persaudaraan diperantauan, seperti motto orang Minahasa, Sulut, “Torang Samua Basudara”.* (01/03)
