Jawa

Masjid Jami Tambak Beras Saksi Sejarah Berdirinya NU Dan Kemerdekaan RI

MediaCerdasBangsa.Com (Jatim—Jombang) Masjid Jami’ Bahrul Ulum Tambak Beras jombang berdiri pada awal Abad ke-19 silam Masjid berarsitektur mirip Masjid Agung Demak tersebut kondisinya masih asli dan hanya beberapa bagian mengalami renovasi bahkan masjid dengan kubah khas majapahit dengan menara tunggal tersebut  jadi ciri khas yang mungin saja tidak ditemui pada masjid lainnya

Masjid Jami’ Bahrul Ulum Tambak Beras adalah Masjid terbesar di kota santri pada awal tahun 1910 silam masjid yang didirikan Kyai Haji Abdul Wahab Chasbulloh dengan luas 800 meter persegi ini terletak di desa tambakrejo kecamatan jombang kota.Masjid yang seluruh ornamennya masih asli ini tempat berkumpulnya para Kyai Sepuh seperti Kyai Abdul Wahab Chasbulloh,Kyai Hasyim Asyari,Kyai Ridwan,Kyai As’ad dan lain-lain saat akan deklarasi berdirinya Ormas Islam terbesar Nahdlatul Ulama Tahun 1926 di Jakarta

Selain itu Masjid Jami’ TambakBeras ini juga tempat persembunyian para pejuang saat terdesak pada tahun 1942 hingga tahun 1949 kelebihan dari Masjid ini pada orisinalitas kondisi bangunannya mulai imam hingga atap menyerupai arsitektur masjid agung demak di bagian kubah masih menonjolkan ciri khas bangunan majapahit dengan sudut segi empat kaku maklum saja nenek moyang pendiri masjid ini yakni Kyai Haji Abdussalam masih keturunan dari raja brawijaya lima majapahit pada bagian pintu masuk di sisi timur terdapat menara adzan setinggi 15 meter terbuat dari batu-bata

Dibagian bawah menara tempat muadzin terdapat tulisan arab hak – rok – ta’ – mim yang bermakna kemerdekaan yang sempurna sebagai ekspresi Kyai Abdul Wahab Chasbulloh karena Bangsa Indonesia mampu mengusir penjajah belanda dari bumi pertiwi.meski bangunan ini sudah uzur,pihak keluarga besar ponpes tertua di jombang ini tak ingin memugar bangunan yang termasuk cagar budaya selain untuk menjaga kelestarian sekaligus mengingatkan generasi muda tentang sejarah masjid yang sarat dengan kisah perjuangan berdirinya Ormas Islam terbesar Nusantara NU tahun 1926 hingga masa revolusi tahun 1945 (JO)

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

The Latest News

To Top