MCB.Com (Kota Gorontalo) – Hari Keluarga Nasional (Harganas) yang ke-24 di Kota Gorontalo merupakan kebahagiaan tersendiri bagi Keluarga Ismail Hamid. Ia ditetapkan sebagai terbaik satu dalam lomba keluarga bahagia tingkat Kota Gorontalo.
Ismail Hamid lebih berbahagia lagi ketika Walikota Marten Taha memberi hadiah bonus bedah rumah. Bisa dibayangkan, betapa rasa bersyukurnya kepada Allah SWT atas hadiah yang diberikan oleh orang nomor satu di Kota Gorontalo tersebut.
Menurut Marten Taha, bahagia itu sederhana. Ketika membantu sesama tanpa pamrih, maka pasti antara pemberi dan penerima akan merasakan kebahagiaan. Demikian juga dengan sejahtera, harus dimulai dengan membangun keluarga sejahtera pula.
Dengan demikian kata Marten Taha, akan terbentuk kualitas sumber daya manusia (SDM) di lingkungan keluarga, terutama karakter dan kepribadian anak yang nantinya akan menerima tongkat estafet kepemimpinan mendatang.
Oleh sebab Marten Taha berharap, agar masyarakat memiliki kesadaran bahwa betapa pentingnya membangun keluarga yang baik menuju keluarga kecil, bahagia, dan sejahtera.* (01-Bayu)
