Gorontalo

PN Gorontalo Mengaku Belum Terima Salinan Putusan Rusli Habibie

MCB.COM (Gorontalo) – Sepertinya para pengunjuk rasa yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Peduli Demokrasi tak merasa puas atas jawaban KPU Provinsi Gorontalo. Para pendemo menilai bahwa KPU memberikan jawaban tidak jelas dan mengada-ada. Bahkan mereka menuding Komisioner KPU telah ‘berselingkuh’ dengan salah satu calon gubernur dan  menistakan hukum.

Merekapun beranggapan bahwa tidak mengerti apa itu “petikan” dan apa itu “salinan”. Makanya para mengunjuk rasa menilai KPU Provinsi Gorontalo tidak mengerti substansi sebenarnya sebagaimana diamanatkan oleh aturan yang berlaku. Lantaran tak puas, mereka melanjutkan untuk rasa ke Kejaksaan Tinggi Gorontalo.

Asisstan Intelejen Kejaksaan Tinggi Gorontalo, Igda Ngurah Sriada saat dimintai keterangan oleh pihak pendemo di ruang kerjanya mengatakan, petikan dan salinan itu berbeda, dan pihak kejaksaan baru menerima petikan.

Setelah dari Kejaksaan Tinggi Gorontalo, merekapun melanjutkan demonstrasi ke Pengadilan Negeri Gorontalo. Para pengunjuka rasa diterima langsung oleh Kepala Pengadilan Negeri Gorontalo, Aries Bawono yang juga didampingi oleh Humasnya.

Aries Bawono mengatakan, ia tidak mau masuk ranahnya KPU dan Bawaslu. Namun Aries lebih memilih menjelaskan perbedaan antara “salinan” dan “petikan”. Dikatakan, ketika putusan pada tinggkat pertama, maka yang keluar dan segera lebih dulu adalah petikan putusan. Namun pertimbangannya tidak panjang, akan tetapi amar putusannya sama dengan putusan asli (hanya dua lembar). “Demikian halnya tingkat banding dan tingkat kasasi. Yang keluar adalah hanya petikan,” jelasnya.

Menurut Aries Bawono, hingga kini pihaknya belum menerima salinan. Bahkan Bawaslu sudah mendatangi Pengadilan Negeri Gorontalo dan menanyakan hal yang sama. “Jawaban kami sama. Jangankan salinan, putusanpun kami belum terima. Yang ada sama kami hanyalah petikan putusan,” tegas Aries Bawono kepada para demonstran. (MCB.02/03-Bayu)

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

The Latest News

To Top