MCB.Com (Gorontalo) – Penyalahgunaan dan peredaran narkoba di Gorontalo sudah menyentuh semua aspek. Baik dari lingkungan masyarakat paling bawah hingga kelas menengah ke atas.
Satuan Reserse Narkoba Polres Gorontalo berhasil mengungkap keterlibatan oknum sopir menggunakan dan mengedarkan narkoba jenis sabu-sabu. Meski berusaha berkelit, akhirnya polisi berhasil menemukan barang buktinya.
Oknum sopir yang tertangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Gorontalo .
Satuan Reserse Narkoba Polres Gorontalo menemukan barang bukti sabu-sabu terbungkus menggunakan kemasan mie instan. Pelaku diduga kuat sebagai pemakai dan pengedar sabu-sabu.
Bahkan sebelumnya Satuan Reserse Narkoba Polres Gorontalo juga menangkap oknum sopir jurusan Gorontalo—Toli-Toli. Penangkapan terhadap oknum sopir tersebut berdasarkan informasi dari masyarakat. Dari hasil penggerebekan, polisi menemukan narkoba jenis sabu-sabu.
Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Gorontalo, AKP Leonardo Widharta menerangkan, narkoba yang diperoleh dari oknum sopir ini berasal dari Toli-Toli, Sulawesi Tengah.
Menurut Leonardo Widharta, kasus tersebut akan dilimpahkan ke kejaksaan dan dalam waktu dekat akan disidangkan di pengadilan.
“Kami menduga masih menduga ada tersangka lain yang terlibat dalam kasus tersebut,” tandasnya. (01/03)
