MCB.Com ( Kendari – Sulawesi Tenggara ) Wilayah Daerah kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tenggara kembali di hebohkan terhadap aksi pencurian di sertai kekerasan yang menimpa keluarga mantan anggota DPRD Muna Harmini, selain menyekap keluarga korban pelaku juga berhasil membawa kabur uang sejumlah 120 juta rupiah.
Keluarga Harmini mantan anggota DPRD Kabupaten Muna yang berlokasi di jln. Gatot Soebroto Kelurahan Raha III Kecamatan Katobu/ Kota Raha, menjadi korban aksi pencurian yang di sertai dengan kekerasan. Para Perampok ini selain membawa kabur uang senilai 120 juta rupiah, juga sempat melakukan penyekapan terhadap putra Harmini serta melukai leher istri korban. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul tiga dini hari. Dalam melancarkan aksinya pelaku masuk ke dalam rumah korban melalui fentilasi di dapur rumah korban.
Salah seorang putra Harmini ,Wahid menuturkan dirinya saat kejadian yang sedang tidur di ruang tengah tiba-tiba di ikat dan di sumpal dengan menggunakan kain, bahkan sempat di pukul di bagian leher kemudian di sekap di dalam kamar mandi. Menurut Harmini saat kejadian hanya istri dan anak-anaknya yang berada di dalam rumah sementara dirinya tidak berada di tempat. Harmini berharap petugas kepolisian dapat mengusut tuntas kasus ini dan meringkus para pelaku.Saat ini pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku yang telah diketahui ciri-cirinya melalui keterangan para korban.( 02-mcb )